Ciamis Solo 17 jam.... Uedaaan - #6

Tgl 31-agustus perjalanan dari ciamis dilanjutkan ke solo dan sekalian menginap di hotel karena mudik saat ini sudah bertambah 1 orang lagi yaitu kayla 13 bulan

Perjalanan ciamis-solo saat ini ditempuh selama 17 jam. Berangkat jam 7 pagi dan sampai solo jam 12 malam........... waduuuh

Perjalanan tersendat mulai dari cilacap sampai masuk jogja. Biasanya di wates saya sampai waktu ashar ternyata maghrib belum juga masuk wates

Kepadatan biasanya karena ada pasar tumpah, persimpangan, pertigaan, pasar malam, penyempitan jalan, dll

Tgl 1-sept perjalanan dilanjutkan lagi dari solo ke surabaya

Jam 8 pagi perjalanan dari solo dilanjutkan ke surabaya setelah sebelumnya putar-putar dulu melihat situasi kota solo

Perjalanan saat ini masih lumayan lancar dibandingkan perjalanan sebelumnya

Jalan tersendat ada di sekitar saradan, madiun, kertosono, jombang dan beberapa tempat lainnya

Penyebab kemacetan karena ada penyempitan jalan, pintu perlintasan kereta api, pasar, dll

Selain penyebab diatas, faktor penyebab kemacetan karena terlalu banyaknya mobil dan motor yang melaju di jalanan

Tidak seperti tahun-tahun yang lalu, setiap saya pulang lebaran H+1 jalanan tidak terlalu padat tetapi saat ini sungguh luar biasa banyak kendaraan di jalanan

Salah satu efek dari meningkatnya daya beli dan kemudahan mendapatkan kredit kendaraan bermotor dari leasing

Semoga kita semua diberi kesabaran dalam menempuh arus balik, amin

Ikuti perjalanan saya di Java OverLand #jol dan TL @rawiPrakom


Salam sukses dunia akherat,

http://prakom.com
http://twitter.com/rawiPrakom
http://facebook.com/rawi.wahyudiono