Pesta Wirausaha 2012 khusus bagi yang mau berubah

Pesta Wirausaha 2012 pada bulan januari besok mengingatkan saya akan sebuah Award dari TDA dalam kategori Blog Perjalanan Bisnis Terbaik yang waktu itu diserahkan oleh Bp Chairul Tanjung

Award ini banyak merubah keadaan saya saat itu bahkan sampai sekarang karena dengan adanya award itu maka menyusul pula award lainnya dari Kementerian Koperasi & UKM dan terbuka pula beberapa peluang bisnis lainnya

TDA yang baru saya kenal beberapa tahun ini ternyata banyak sekali mewarnai perjalanan hidupku, beraneka warna type orang didalamnya, berjuta karakter yang menempel di pribadi masing-masing yang seringkali menghangatkan suasana milis, bertebaran ilmu luar biasa yang bisa didapat dengan biaya sangat murah dan berjuta manfaat lainnya

Kekuatan TDA yang saya rasakan adalah di networking, kekuatan silaturahmi masih lebih kuat mengalahkan pertemuan online melalui media milis

Silaturahmi atau networking atau cangkruk (suroboyoan) atau amprokan (bekasi) atau mastermind atau yang lainnya menjadi sebuah tradisi yang "mengikat" kuat di setiap derap nafas bisnis member TDA

Saya sering sekali mengejar arti sebuah silaturahmi dalam perjalanan keluar kota dan saya sering harus menambah beberapa hari menginap hanya karena ingin belajar sesuatu ilmu dari pakarnya secara langsung

Biaya partisipasi di Pesta Wirausaha 2012 selama 2 hari sangat murah, hanya 350.000, hanya senilai kamar 1 malam dan akan lebih murah lagi jika dibagi 2 hari yaitu hanya Rp. 175.000/hari

175.000 akan cepat habis dalam sekejap jika saya "menjamu" seorang tamu sambil menimba ilmu

175.000 akan menjadi sangat mahal jika di lokasi acara kita tidak ber-silaturahmi dengan yang lain, saling tukar kartu nama bisa menjadi awal yang baik

Pesta Wirausaha 2012 hanya dikhususkan bagi mereka yang mau berubah, dikhususkan bagi mereka yang mau menjawab tantangan masa depan seperti yang disampaikan oleh Begawan Marketing Hermawan Kartajaya bahwa tidak lama lagi GDP Indonesia bisa menjadi USD 5000

Hanya yang mau berubah dengan action yang tepat yang bisa menjawab tantang masa depan


Salam sukses dunia akherat,

http://prakom.com
http://twitter.com/rawiPrakom
http://facebook.com/rawi.wahyudiono