Tantangan 3 menit di Wanna Be Trainer

[caption id="attachment_1825" align="alignleft" width="535" caption="Workshop Wanna Be Trainer bersama Jamil Azzaini"]Rawi dan Jamil Azzaini[/caption]

Workshop Wanna Be Trainer yang diadakan oleh Kubik yang dipimpin oleh pak Jamil Azzaini, ada tantangan yang menarik yaitu mereka yang terpilih harus bisa menyampaikan materinya secara sistematis dan berpengaruh kepada audience

Saat itu saya terpilih mewakili kelompok 12 dan saya membawakan materi BlogPreneur (Blogger Enterpreneur), sebuah materi yang sering saya bawakan untuk presentasi

Karena waktunya hanya 3 menit maka saya hanya mengambil 1 kekuatan dari materi BlogPreneur yaitu tentang MENULIS

Setelah waktunya tiba, saya segera beranjak ke panggung dan segera berunjuk gigi sesuai dengan materi yang telah diberikan selama 3 hari oleh pak Jamil Azzaini

Ada 3 materi pokok di workshop Wanna Be Trainer ini yaitu

  1. Berani Tampil

  2. Sistematis

  3. Berpengaruh


Selesai presentasi, masing-masing peserta di beri masukan oleh pak jamil azzaini dan khusus untuk saya adalah sewaktu saya menyampaikan lelucon kepada audience, ternyata lelucon saya  tidak tepat karena terasa tidak masuk akal dan bisa membuat “tersinggung” bagi audience level tertentu

Tetapi untuk masalah performance, olah kata, intonasi, olah tubuh semuanya masih dalam batas toleransi

Dan……. silahkan click gambar di atas agar bisa terhubung dengan Youtube untuk melihat presentasi BlogPreneur atau bisa juga langsung click disini http://www.youtube.com/watch?v=DtAEJ3c0pdM