Laporan si penjual pin dari SMK Karya Mandiri Bekasi

Via satu kelompok dengan siti khodijah yang sama-sama merintis berjualan pin dan kaos

=================================================

Pengalaman kunjungan

 

Hari senin diminggu terakhir bulan januari anak-anak SMK KARYA MANDIRI mengadakan kunjungan bisnis.Kunjungan yg pertama kita datang ke PASAR BATIK.Di daerah pekayon tepatnya di KEMANG PRATAMA.Disana banyak pelajaran dan motifasi yg bisa membuat kita yakin untuk menjadi seorang pengusaha.

Salah satu pelajaran yg di dapat di sana adalah jangan sok artis.Modal yg perlu kita miliki adalah kepercayaan.jangan mudah menyerah dalam menjalankan suatu usaha.jangan sekali-kali melakukan tindakan yg jelek karna kalau orang tau kalau orang tau kita pernah melakukan kejelekan maka kepercayaan seeorang terhadap kita akan berkurang.

Pak Andika juga cerita tentang penglamannya dalam memulai sebuah usaha.Dari beliau menjadi karyawan sampai beliau memutuskan untuk menjada seorang pengusaha.seingat saya beliau juga bilang jangan pernah putus asa dalam mencoba hal-hal baru.

Sepulang dari sana kita mendapat oleh-oleh baju batik .Tapi anak cowonya engga dapet soalnya mereka pulang duluan jadinya engga dapet deh……..

Kunjungan yang kedua kita pergi ke VILLA NUSA ANDAH 5 Ketempat usaha senda lucu (IMUCU) dan MARTABAK ALIM di lokasi yg sama.Disana kita juga mendapat ilmu dan motifasi.Kita juga mencicipi martabaknya.Kata pak Rozi modal ia membuat usaha sendal IMUCU Rp.100.000,-.Usaha martabak yg digeluti pak Rozi merupakan usaha princhaice.Pesan beliau kalau bisa kalau ingin membuat usaha jangan menggunakan uang orang tua atau uang pinjaman.Kita harus bisa menggunakan uang kita sendiri jangan sampai usaha dari hasil berhutang.Modal usaha bukan hanya uang,tapi modal utama adalah kemampuan.Tidak ada pengusaha baru mulai langsunh kaya.

Jatuhnya pengusaha karna kesombongsnnya sendiri.Kalau memulai bisnis mulailah dari diri anda sendiri.Bantulah diri anda sendiri karna dengan anda bisa membantu diri anda sendiri anda bisa membantu orang lain.Dan selalu terbukalah dalam setip peluang.Jangan mersa jago dalam satu bidang.

Inti dari bisnis adalah bagaimana kalian membeli dengn harga tertentu dan mengambil untuk belanja dan punya selisih.Kunci pengusaha adalah kejujuran.Salah satu teman saya bertanya kepada pak Rozi “tantangan terberat apa saja yg pernah dihadapi?” pak Rozi pun menjawab” Setiap tahapan dalam bisnis itulah tantangan terberat”.

Seorang pengusaha harus mempunyai visi dan karyawanlah yg mengartikan visi kita.Kalau ada orang yang mencicil barang dagangan kita usahakan cicilan pertama sudah harus memenuhi modal (balik modal).Pak Rozi juga menyiapkan 3 buh buku untuk 3 orang anak yg bertanya.

Sepulang dari tempat pak Rozi kita juga mendapat oleh-oleh sendal IMUCU.Dan setelah itu kita pulang sekitar jam 1.Kitapun pulang dengan raut wajah capek bercampur senang…….

 

“ITULAH CERITA PENGALAMAN PERTAMA KUNJUNGAN BISNIS”

 

VIA NURAPRIANI

=============================================

Sama seperti yang lain, tulisan ini akan bagus jika diketik menggunakan MS-Word

Nilai akhirnya adalah................................... 85

Salam sukses dunia akherat,